Harga OnePlus 5T Terbaru dan Spesifikasi Lengkap 2017

  • Whatsapp

Harga OnePlus 5T Terbaru dan Spesifikasi Lengkap 2017 – Produsen smartphone asal China yaitu OnePlus kembali mengenalkan smartphone teranyar yang memiliki spesifikasi gahar bernama OnePlus 5T. Ponsel ini memiliki layar dengan rasio 18:9 serta dapur pacu terbaru sehingga performa ponsel ini sangat tinggi. Meskipun pihak OnePlus belum memberikan kepastian mengenai tanggal rilis ponsel ini, namun sudah banyak informasi mengenai spesifikasi yang dibawa ponsel. Seperti apa fitur dan spesifikasi ponsel ini? Simak informasi review dan harga OnePlus 5T dibawah ini.

Fitur dan Spesifikasi OnePlus 5T

Ponsel ini memiliki bodi premium yang terbuat dari bahan alumunium pada framenya. Bodi ponsel juga dilapisi oleh material kaca sehingga bodi ponsel akan berkilau jika terkena cahaya. Pihak OnePlus melakukan terobosan baru dengan menghadirkan tipe layar Optic AMOLED capacitive touchscreen untuk layar ponsel. Tipe layar ini dinilai lebih jernih dari tipe lain sehingga akan membuat layar ponsel tampak begitu jernih dan tajam. Dengan bentang layar 6.0 inci, ponsel ini kurang nyaman ketika dioperasikan dengan satu tangan sehingga membutuhkan kedua tangan untuk mengoperasikan ponsel. Rasio layarnya sudah mengadopsi teknologi terkini yaitu 18:9 sehingga memiliki resolusi layar 1080 x 2160 piksel dengan kerapatan pikselnya 402 ppi. Selain jernih dan tajam, layar OnePlus 5T juga sangat tahan terhadap benturan dan goresan berkat perlindungan Corning Gorilla Glass 5 yang lebih tipis dan lebih kuat. Layar ponsel yang memenuhi bodi bagian depan membuat penempatan sensor fingerprint harus berada di bodi bagian belakang.

Sektor dapur pacu ponsel ini tidak akan mengecewakan pengguna karena sudah menggunakan chipset Qualcomm MSM8998 Snapdragon 835 yang bertenaga octa core 4 x 2.45 Ghz Kryo & 4 x 1.9 GHz Kryo. Hal ini membuat gaming ataupun membuka aplikasi yang berat pada ponsel akan terasa ringan dan lancar. Selain performa ponsel yang sangat tinggi, ponsel ini juga memiliki kartu grafis yang terbaik dikelasnya karena menggunakan GPU Adreno 540 yang membuat tampilan 3D pada ponsel menjadi sangat detail dan tajam. Ponsel ini semakin menarik berkat kehadiran OS Android 8.0 Oreo yang memiliki banyak fitur serta lebih irit dalam penggunaan baterai. Apalagi, OnePlus membekali ponselnya ini dengan tampilan antarmuka cantik khas OnePlus yaitu Oxygen OS. Tentunya kehadiran Oxygen OS membuat tampilan layar ponsel semakin unik.

Sama halnya dengan produk china lainnya, ponsel ini memiliki 2 varian yaitu RAM 6 GB dengan memori internal 64 GB, dan RAM 8 GB dengan memori internal 128 GB. Kapasitas RAM yang sangat besar ini mampu membuat banyak aplikasi tertampung sekaligus sehingga multitasking yang dilakukan pengguna akan semakin lancar. Ruang penyimpanan yang sangat luas juga membuat pengguna bebas menyimpan apapun ke dalam ponsel tanpa takut akan kehabisan memori. Karena kapasitasnya yang sangat besar, ponsel ini tidak dibekali dengan slot microSD sehingga pengguna harus puas dengan menyimpan file di memori internal ponsel. OnePlus 5T hadir dengan membawa berbagai teknologi terbaru seperti Bluetooth 5.0, GPS, NFC (Near Field Communication), serta USB type-C 1.0 reversible connector. Daya ponsel ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 3500 mAh berjenis Li-Ion. Baterainya ini sudah dilengkapi dengan fitur Fast battery charging berupa Dash Charge sehingga pengisiannya akan berjalan sangat cepat.

Di bidang kamera, ponsel ini dibekali dengan dual kamera belakang 20 MP yang sangat berkualitas. Lensa pertama memiliki bukaan f/1.7 dengan ukuran lensa 24 mm serta memiliki fitur EIS (gyro). Sementara lensa kedua kameranya memiliki aperture f/2.6 dan lebar lensanya 36 mm. Kamera belakang ponsel ini juga memiliki fitur pendukung seperti phase detection autofocus, 1.6x optical zoom yang membuat foto zoom tetap jernih, serta dual LED Flash. Selain dapat digunakan untuk menjepret objek dengan jernih dan tajam, kameranya juga mampu menciptakan video berkualitas tinggi ultra HD 2160p@30fps, full HD 1080p@30/60fps, serta HD 720p@30/120fps. Untuk kamera depannya, ponsel ini menggunakan kamera 16 MP dengan aperture f/2.0 serta pendukung lain seperti EIS (gyro), auto HDR, dan ukuran lensa 20 mm.

Harga OnePlus 5T Terbaru

Ponsel ini memang belum resmi dirilis oleh OnePlus sehingga belum ada informasi resmi mengenai banderol ponsel ini. Namun jika dilihat dari review OnePlus 5T diatas serta melihat dari berbagai sumber lain, harga OnePlus 5T kemungkinan akan mencapai 8 jutaan rupiah. Harga tersebut terbilang cukup murah karena rata-rata merek lain membanderol produk mereka dengan harga diatas 8 jutaan untuk spesifikasi yang hampir sama.

Related posts