3 Tips Liburan ke Gunung Bromo Bersama Keluarga atau Sahabat – Hampir setiap orang yang pernah ke gunung, selalu ingin kembali ke tempat yang sering dijadikan objek gambar oleh anak TK dan SD ini. Salah satu gunung terfavorit adalah Bromo yang masuk dalam wilayah provinsi Jawa Timur. Oleh karena itu, tips liburan ke Gunung Bromo harus Anda ketahui jika tertarik pergi ke gunung ini bersama keluarga dan sahabat. Apa saja tipsnya? Simak dalam ulasan berikut.
- Perencanaan yang Matang
Tips pertama untuk liburan ke Bromo adalah membuat perencanaan yang matang. Siapkan fisik Anda jauh-jauh hari meski sekadar jogging atau senam di tempat. Lakukan minimal 30 menit setiap hari menjelang liburan.
Selain itu, cek kondisi Bromo-nya karena meski sudah dijadikan gunung wisata, Bromo berstatus gunung api aktif. Kemudian, jika ingin lebih menikmati suasana liburan yang tenang, sebaiknya pilih libur akhir pekan karena Bromo sangat ramai saat libur panjang.
- Bawa Masker atau Buff dan Sunblock
Tips liburan ke Gunung Bromo yang berikutnya yaitu bawa masker atau buff dan sunblock. Kawah gunung api Bromo memang sering menyemburkan bau belerang yang cukup menyengat. Anda akan kerepotan memencet hidung atau menahan napas jika tidak membawa masker atau buff.
Selain itu, gunakan sunblock untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Sedingin apapun suhu gunung, hal ini tidak mengurangi bahaya sinar ultraviolet. Jadi, pastikan untuk mencegah iritasi kulit dengan sunblock.
- Bawa Bekal Makan dan Minuman Ringan
Tips terakhir ini sebaiknya Anda terapkan juga saat bepergian ke manapun, termasuk ke sekolah, kampus, atau tempat kerja. Karena, lebih mudah menemukan penjual suvenir daripada makanan dan minuman di Bromo. Apalagi jika menaiki tangga ke kawahnya, dijamin Anda akan merasa sangat kehausan sesampainya di puncak kawah.
Selain itu, pastikan untuk membawa bekal uang tunai yang cukup karena sebanyak apapun kartu ATM atau kartu kredit unlimited Anda, tidak akan bisa digunakan. Hal ini dikarenakan tidak adanya ATM dan jual beli hanya bisa dilakukan dengan uang tunai.
Sebenarnya masih banyak tips liburan ke Gunung Bromo yang dijamin bisa membuat liburan Anda makin berkesan dan bermakna. Apalagi jika mengajak keluarga dan sahabat yang pastinya bisa semakin mempererat hubungan kekeluargaan dan persahabatan yang sudah terjalin cukup lama. Jadi, tinggalkan zona nyaman Anda dan ayo berlibur ke Bromo!